Info
|
Profil G+ Profil Facebook Profil twitter profil Youtube rss feed

Galeri Foto

Video

Rekomendasi Berita Lainnya close button
Home » » Pemicu Kerusuhan di LP Tanjung Gusta Medan

Pemicu Kerusuhan di LP Tanjung Gusta Medan

Written By SangDesains on Kamis, 11 Juli 2013 | Kamis, Juli 11, 2013

Editing Post Oleh:
detakinfo - Kericuhan terjadi di lapas Tanjung Gusta, Medan, Sumatera Utara. Ratusan narapidana mengamuk dan membakar Lapas.

Alhasil, sekitar 200 napi berhasil melarikan diri setelah membobol tembok Lapas. Sementara, ratusan lainnya bertahan di dalam dan menguasai Lapas.

Kriminolog Universitas Indonesia Eko Harianto menilai, cepat atau lambat peristiwa itu akan terjadi. Menurutnya, ada beberapa faktor yang membuat kerusuhan rentan terjadi di Lapas tersebut.

"Waktu saya ke sana, saya melihat kapasitas Lapas itu memang sudah overload, ditambah lagi sumber daya di sana minim sekali," kata Eko kepada merdeka.com, Kamis (11/7).

Dia mengatakan, para napi mendapat momentum untuk melakukan kerusuhan. Apalagi Lapas Klas I berisi napi dengan muka-muka lama yang sudah mengetahui seluk beluk Lapas.

Meski demikian, dia memaklumi keterangan polisi yang menyebut kerusuhan itu disebabkan tidak ada air dan listrik.

"Tidak hanya di Tanjung Gusta saja yang berpotensi, semua Lapas Klas I itu berpotensi karena isinya orang-orang lama semua yang sudah mengetahui seluk-beluk Lapas," ujarnya.

Dia mengaku sudah lama melihat potensi kerusuhan dan kaburnya para napi di Lapas Tanjung Gusta. Sebab, ada pengkotak-kotakan atau semacam geng di dalam Lapas itu.

"Kerusuhan bisa saja terjadi karena ada salah satu napi yang dihormati napi lainnya dipindah ke Lapas lain, jadi yang lain berontak," imbuhnya.

Seperti diketahui ratusan napi kabur jelang buka puasa sekitar pukul 18.00 WIB. Kepolisian menyatakan kerusuhan yang terjadi akibat tidak adanya listrik dan air di dalam Lapas. Sumber: Merdeka.com
Share this post :

Posting Komentar